Thursday, March 30, 2017

Anak Majikan Alami Penyakit Langka, Babysitter Donorkan Hatinya


Seorang babysitter memutuskan mendonorkan sebagian hatinya untuk menyelamatkan hidup seorang balita yang ia asuh.LegendaQQ.com, Amerika Serikat - Kasus kekerasan anak yang dilakukan para pengasuh memang sudah tak asing lagi kita dengar di berbagai negara. Banyak pengasuh anak dilaporkan telah menyalahgunakan anak-anak dengan melakukan kekerasan fisik.

Hal tersebut tentunya membuat orang tua akan lebih waspada untuk mencari pengasuh anak bagi buah hati mereka. Tapi, ada pula orang tua yang lebih suka merawat anak-anak mereka sendiri daripada meninggalkannya dengan orang asing.

Namun, ternyata ada beberapa pengasuh anak yang sengaja membangun ikatan yang sama seperti orang tua dan anak. Kondisi tersebut pun dialami seorang pengasuh dari New Jersey, Amerika Serikat ini.

Dilansir Viral4real, Kiersten Miles memutuskan memberikan bagian dari dirinya untuk menyelamatkan hidup seorang balita perempuan yang ia asuh.



                                                                           Talia
Perempuan berusia 22 tahun itu berkisah jika ia bertemu dengan keluarga bocah itu pada Juni 2016 setelah ia direkomendasikan untuk menjadi babysitter selama musim panas untuk merawat tiga anak.

Tak disangka, ia bisa dengan mudah berbaur dan membangun ikatan dengan tiga anak-anak itu, terutama dengan anak bungsu, Talia.

Setelah tiga minggu bekerja, ia menemukan jika Talia sakit. Di usia yang menginjak 18 bulan, gadis kecil itu harus menderita astesia bilier, kondisi langka yang menyebabkan penyumbatan saluran empedu yang membuatnya bisa kehilangan nyawa jika tak melakukan transplantasi hati.

Perempuan yang juga seorang mahasiswa sebuah perguruan tinggi di New Jersey itupun memutuskan untuk mencari tahu apakah tubuh Talia dapat menerima hati darinya.

Ajaibnya, ia ternyata bisa mendonorkan sebagian hatinya untuk Talia. Miles pun segera menyelamatkan hidup bocah itu dengan menjalani operasi pengangkutan hati di Rumah Sakit Anak Philadephia, AS.

Operasi transplantasi hati itupun berhasil dan Talia bisa kembali beraktivitas setelah menjalani perawatan medis selama sembilan hari.

Hanya Duduk di Sofa Setiap Hari, Gadis Ini Dibayar Rp 13 Juta


Seorang perempuan yang hanya duduk-duduk di sofa selama sepuluh jam mendapat bayaran sekitar Rp 13 juta per bulan.
LegendaQQ.com, Rusia - Di zaman sekarang, pekerjaan apa pun dapat menjadi pilihan karir setiap orang. Tidak hanya pekerjaan konvensional, dimana karyawan hanya duduk di meja kantor dengan mengenakan pakaian resmi, tapi kini banyak profesi unik maupun aneh yang berpenghasilan tinggi lho.

Perempuan bernama Anna Cherdantseva memiliki pekerjaan tak biasa yang mengharuskan dirinya duduk di berbagai sofa hingga 10 jam setiap hari.

Dilansir Odditycentral, Rabu (29/3/2017), perempuan dari kota Ufa, Republik Bashkortostan Rusia itu memang bekerja sebagai sofa tester. Setiap harinya ia harus mencoba sofa baru untuk mengecek kenyamanan dan keamanannya.

Meski ia mengklaim sebagai orang yang sangat aktif, tapi ia tak menyesal memilih pekerjaan yang menghabiskan waktu sekitar 10 jam sehari duduk di sofa.



"Tentu saja saya akan menghabiskan banyak waktu di sofa baru. Semakin banyak waktu yang saya habiskan di sofa, maka semakin baik pekerjaan saya," kata Anna kepada wartawan lokal.

Namun, perempuan berusia 26 tahun itu masih menjalani masa percobaan selama tiga bulan di MZ5 Group, salah satu perusahaan furniture terbesar di Rusia.

Perusahaan itu mengklaim jika ia terbukti menjalankan tugas dengan baik, mereka berencana akan menawarkan Anna posisi sebagai sofa tester secara permanen. Anna bahkan akan menerima gaji bulanan senilai 1 juta dolar atau setara dengan lebih dari Rp 13 juta untuk tiga bulan pertama.

Nasihat Megawati untuk Ahok


Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri berbincang dengan Cagub-Cawagub DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat di Rumah Lembang, Jakarta

LegendaQQ.com, Jakarta - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mewanti-wanti Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok soal ucapannya. Megawati meminta Ahok tak cerewet.

Terlebih, suasana politik di DKI, yang dipandangnya, tak ramah untuk pria asal Belitung Timur itu.

"Kalau sekarang ini, ada suasana yang agak-agak tidak jelas warnanya. Jadi sampai hari ini saya bersikap, jangan sampai Ahok ngomong jantan-jantan itu. Jadi saya sempat bilang ke Pak Ahok itu, juga saya bilang, sudahlah jangan cerewet. Sekarang kamu itu kena TV terus. Dia bilang? Jadi gimana bu," cerita Megawati di Jakarta, Kamis (30/3/2017).

Mendengar pertanyaan Ahok, Presiden RI kelima itu, memberikan solusi. Ahok harus bersikap lebih ramah.

"Saya bilang, jadi kamu kulonuwun (permisi). Terus kalau mau ngomong minta maaf, minta maaf terus. Maaf ya, maaf ya, nuwunsewu (permisi) ya, nuwunsewu ya," cerita Megawati.

Saat ini, kata Megawati, dirinya puas karena Ahok menjalankan nasihatnya untuk bersikap lebih tenang. Hal ini disaksikannya, saat Ahok berdebat dengan Anies Baswedan di sebuah stasiun televisi swasta.

"Kemarin saya lihat, waktu debat. Alhamdullilah," pungkas Megawati.

Wednesday, March 29, 2017

Djarot: Memangnya Berat Banget, Sampai Sandiaga Minta Keringanan?


LegendaQQ.com, Jakarta - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan seharusnya Sandiaga Uno taat hukum ketika akan diperiksa polisi terkait kasus penggelapan. Sebab, kata Djarot, Indonesia merupakan negara hukum.

"Apa berat banget, minta keringanan? Ya tidak tahulah, itu yang bersangkutan. Ikuti kaidah-kaidah hukum yang berlaku, dong," ucap Djarot di Jakarta
Padahal, dirinya mengaku berusaha taat hukum saat ada panggilan dari pihak Kepolisian.

"Dua kali saja saya datang. Sebetulnya bisa saja enggak dateng, padahal itu masalah kecil. Kayak Pak Ahok saja datang terus, kan?" ujar Djarot.

Sebelumnya, Sandiaga Uno meminta keringanan kepada polisi soal panggilannya terkait kasus penggelapan yang dilaporkan oleh Edward Soeryadjaya.

"Kami mohon keringanan kepolisian, Kapolda, agar (bisa) berikan klarifikasinya setelah tanggal 15 April," ucap Sandiaga.

Golkar Kerahkan Sayap Keagamaan Menangkan Ahok - Djarot


(ki-ka) Setya Novanto, Idrus Marham dan Nusron Wahid saat memberikan keterangan keterangan mengenai pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2017 di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta
LegendaQQ.com, Jakarta - Ketua Korbid Pemenangan Pemilu Partai Golkar Wilayah Indonesia I (Jawa dan Sumatera) Nusron Wahid melakukan konsolidasi kekuatan untuk memenangkan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat (Ahok - Djarot) pada putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 19 April 2017.

Salah satu upaya dilakukan melalui Pengajian Golkar dan konsolidasi semua saksi Golkar se-Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu 29 Maret 2017. Pengajian ini mengambil tema Membumikan Islam Rahmatan Lilalamin.


"Partai Golkar mempunyai tiga elemen kekuatan muslim, yakni pengajian Al-Hidayah, Majelis Dakwan Islamiah, dan Satker Ulama. Kekuatan inilah yang akan dikerahkan untuk memenangkan pasangan Ahok - Djarot pada putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 2017," ujar Nusron Wahid dalam acara Pengajian Golkar.

Pengajian ini dihadiri Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat, Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Fayakhun Andriadi, tokoh muda NU KH Taufik Damas, dan para kader Golkar wilayah Kecamatan Pesanggrahan.

Nusron menjelaskan, kekuatan Islam Partai Golkar terus melakukan konsolidasi supaya memperkuat barisan pemenangan pasangan Ahok-Djarot. Kekuatan pemilih di wilayah Jaksel memang terus dikebut karena pada putaran pertama Ahok-Djarot kalah di wilayah ini.

"Karena itulah kita ingin bisa mengambil banyak suara di sini. Kita lakukan pendekatan dan sayap partai yang bisa melakukan itu adalah elemen kekuatan Islam Golkar ini," jelasnya.

Nusron menegaskan bahwa selama ini di basis massa Islam Ahok dikesankan negatif atau tidak berpihak pada Islam. Padahal, Ahok sudah membuat kontrak politik dengan pengurus masjid se-DKI Jakarta. Diantaranya untuk mensejahterakan takmir masjid, imam masjid, ustad, dan majelis taklim. Juga bagi petugas memandikan jenazah dan sebagainya.

"Semua akan dikasi tunjangan juga diumrohkan setahun sekali. Kita data ada 10 ribu se DKI Jakarta," tegas Nusron.

Sementara itu, Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan bahwa Islam Rahmatan Lilalamin memang harus dibumikan di Jakarta karena jika tidak, maka radikalisme bisa terjadi. Ia pun mengapresiaai langkah Golkar dengan menggelar pengajian yang sejuk dan damai.

"Islam itu damai dan sejuk. Seperti ini yang kita harapkan, bukan sebaliknya. Dan selain Golkar, partai pendukung lainnya juga melakukan hal sama. PPP juga melakukan hal sama," terang Djarot.

Tuesday, March 28, 2017

Begini Rancangan Masjid Apung Mbah Priok yang Akan Dibangun Ahok


Pemprov DKI Jakarta telah menetapkan makam keramat Mbah Priok sebagai cagar budaya.
LegendaQQ.com, Jakarta - Pemprov DKI Jakarta telah menetapkan makam keramat Habib Hasan bin Muhammad Al Haddad atau dikenal Makam Mbah Priok di Koja, Tanjung Priok, Jakarta Utara, sebagai cagar budaya. Dalam kompleks Makam Mbah Priok ini, rencananya dibangun masjid dan fasilitas umum lain.

Habib Abdullah bin Abdurahman Alaydrus atau Habib Sting selaku pewaris sekaligus penjaga makam keramat mengatakan, masjid itu akan dibangun di sisi barat makam. Masjid itu nanti diberi nama Masjid Keramat Mbah Priok.

"Ini nanti masjid besar juga. Sudah ditetapkan lokasinya. Arsitek juga sudah kemari kemarin untuk menunjukkan gambarnya," kata Habib Sting saat berbincang dengan Liputan6.com di lokasi, Jakarta Utara, Jumat 17 Maret 2017.

Habib Sting melanjutkan, konsep masjid yang akan dibangun di kompleks makam keramat yaitu masjid apung. Nanti, pintu untuk masuk ke masjid dibuat dari dua arah. Pintu pertama dari sisi barat makam dan satunya lagi dari pintu depan komplek makam.

"Ini nanti dibangun masjid apung konsepnya. Saya maunya begitu. Tidak tingkat, jadi hanya satu lantai," ucap Habib Sting.

Hal itu sesuai gambar rancangan yang diterima Liputan6.com dari sumber di Pemprov DKI Jakarta. Berikut gambar-gambarnya:










Habib Sting menuturkan, dalam rencananya masjid di Makam Mbah Priok memiliki lebar 24 meter. Namun untuk panjang diserahkan ke pihak Pemprov DKI Jakarta.

Saat masih aktif sebagai Gubernur DKI Jakarta, Ahok telah menyerahkan Surat Keputusan (SK) Gubernur mengenai penetapan Makam Mbah Priok sebagai cagar budaya. Penyerahkan SK ini langsung dilakukan di Makam Mbah Priok pada Sabtu 4 Maret 2017.

Sebelum menandatangani prasasti peresmian dan mengakhiri pidatonya, Ahok berharap agar tempat ini dikunjungi dengan semestinya. "Semoga tempat ini menjadi berkah, rezeki bagi Habib Sting, saya berharap tetap sehat dan menjadi penolong bagi orang lain," tutur Ahok.

Terakhir, Ahok menyampaikan kepada warga sekitar agar tidak perlu khawatir lagi. Sebab, Makam Mbah Priok tidak akan digusur atau disengketakan lagi. Sebab, semua landasan hukumnya sudah jelas.

"Makam Mbah Priok sebagai situs cagar budaya, jadi dilindungi Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2007," Ahok menandaskan.

4 Sirkuit Pembawa Sial untuk Valentino Rossi


Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi. LegendaQQ.com, Jakarta - Tak akan ada yang meragukan kehebatan Valentino Rossi saat beraksi di lintasan. Berbagai prestasi yang diukir sejak pertama kali masuk dalam kelas Grand Prix adalah bukti nyata. Tercatat, ia sudah mengoleksi sembilan gelar juara dunia di beberapa kelas.

Perlombaan di Malaysia pada 1996 adalah momen perdana publik bisa menyaksikan penampilan The Doctor. Kala itu, ia masih memperkuat Aprilia dan berkiprah di kelas 125cc. Di kelas tersebut, gelar juara dunia direngkuh Rossi pada musim 1997.

Di kelas 250cc, pembalap kelahiran 16 Februari 1979 itu mengamankan gelar juara dunia pada musim 1999. Ketika naik ke kelas utama 500cc/MotoGP, kehebatan Rossi semakin tak terbendung. Tujuh gelar juara dunia diraihnya pada musim 2001, 2002, 2003, 2004, 2005, 2008, 2009.

Namun, berbagai prestasi itu direngkuh pembalap Movistar Yamaha tersebut dengan perjuangan keras. Terlebih, ada beberapa sirkuit yang kerap memberikan kesialan bagi pembalap yang identik dengan warna kuning tersebut. Seperti dirangkum LegendaQQ.com, setidaknya ada empat sirkuit yang tak bersahabat dengan The Doctor.

1. Sirkuit Ricardo Tormo

Musim 1999 adalah momen perdana Sirkuit Ricardo Tormo menjadi salah satu venue MotoGP. Lokasinya ada di Cheste, Valencia, Spanyol, dan memiliki kapasitas 120.000 penonton. Nama Ricardo Tormo sendiri diambil dari pembalap yang tewas pada 1998.

Rossi sendiri sudah berulang kali beraksi di sana. Anehnya, baru dua kemenangan yang didapat dirinya di sirkuit sepanjang 4 km tersebut. Sukses itu diraih di musim 2003 dan 2004. Sisanya, Rossi justru kerap tertimpa sial di sana.



Pertarungan sengit MotoGP Valencia 2016 melibatkan Andrea Iannone, Marc Marquez, dan Valentino Rossi.Pada MotoGP Valencia 2016 pun Rossi gagal naik podium. Terlibat dalam persaingan sengit dengan Andrea Iannone, pada akhirnya ia harus puas finis di urutan keempat. Kesialan sebelumnya terjadi pada MotoGP 2006. Gelar juara dunia yang sudah di depan mata harus dilupakan Rossi.

Ia terjatuh saat tengah bersaing dengan Nicky Hayden. Jatuhnya Rossi membuat Hayden bisa mengamankan gelar juara dunia hanya dengan finis di urutan ketiga. Rossi yang finis di urutan ke-13 pun bersedih di akhir balapan.

Kesialan lainnya terjadi pada MotoGP 2007. Sirkuit Ricardo Tormo yang kembali tak bersahabat membuat dirinya terjatuh di lap ke-11. Kecelakaan itu membuat motornya hancur. Bahkan, Rossi juga mengalami cedera tangan. Di musim 2011, Rossi juga terlibat kecelakaan dengan Randy de Puniet dan Hayden pada lap pertama.

2. Sirkuit Sepang

Hingga pensiun, Sirkuit Sepang mungkin akan menjadi tempat yang tak dilupakan Rossi. Banyak insiden yang sudah dialami Rossi sepanjang balapan di sirkuit yang menjadi kandang Honda tersebut. Salah satu insiden tak terlupakan bagi Rossi terjadi pada MotoGP Malaysia 2011.

Kala itu, balapan harus dihentikan setelah Marco Simoncelli terlibat kecelakaan tunggal yang cukup parah hingga tewas. Ironisnya, Rossi menjadi salah satu pembalap yang menabrak Simoncelli saat terjatuh di lintasan.



Insiden Valentino Rossi dengan Marc Marquez di Sirkuit Sepang, Malaysia.Kesedihan yang mendalam dirasakan Rossi saat itu. Maklum, ia memiliki hubungan yang begitu dekat dengan Simoncelli. Bahkan, banyak pula yang menyebut Simoncelli sebagai The Next Rossi.

Setelah itu, insiden di Sepang yang tak mungkin dilupakan Rossi terjadi pada MotoGP Malaysia 2015. Kala itu, Rossi diklaim sengaja menendang Marc Marquez hingga terjatuh. Akibatnya, ia dihukum start paling belakang di Valencia hingga akhirnya kehilangan gelar juara dunia yang direbut Jorge Lorenzo.

3. Sirkuit Aragon

Spanyol benar-benar negara yang tak bersahabat dengan Rossi. Selain dihuni fans para rivalnya seperti Lorenzo, Marquez, dan Dani Pedrosa, Rossi juga memiliki catatan yang buruk selama balapan di sana.

Salah satu seri yang sering membawa kesialan bagi Rossi adalah MotoGP Aragon. Sejak pertama kali digelar balapan pada 2010, belum pernah sekali pun pembalap berusia 37 tahun itu merebut podium juara di sana.



Kecelakaan yang menimpa Valentino Rossi pada MotoGP Aragon 2014. Pada 2010, ia hanya bisa finis di urutan keenam. Setahun kemudian, posisinya di Aragon malah melorot ke urutan kedelapan. Tak jauh berbeda dengan penampilan saat The Doctor hanya bisa finis di urutan kedelapan MotoGP Aragon 2012.

Bahkan, ia juga sempat mengalami kecelakaan pada MotoGP Aragon 2014. Ia terjatuh dengan begitu keras di lap keenam hingga harus segera dibawa ke rumah sakit terdekat untuk menjalani pemeriksaan di kepalanya.

4. Sirkuit Mugello

Sejatinya, Rossi adalah pembalap yang berjuluk King of Mugello. Itu karena ia sempat rutin merebut podium juara MotoGP Italia sejak musim 2002-2008. Sayang, kehebatan Rossi di Mugello tak kembali terlihat setelah musim 2008.

Tak pernah sekali pun Rossi bisa merebut kemenangan di lintasan sepanjang 5,245 km tersebut yang juga menjadi kandangnya tersebut. Selain Casey Stoner pada 2009, Mugello justru menjadi sirkuit favorit pembalap-pembalap Spanyol.



Sepeda motor Yamaha YZR M1 tunggangan Valentino Rossi berasap di GP Mugello, Italia. Ia pun harus rela tak finish.
Salah satu kesialan Rossi di Mugello terjadi pada MotoGP Italia 2010. Kala itu, ia mengalami kecelakaan yang hebat pada latihan bebas kedua hingga harus absen saat balapan. Tiga tahun kemudian, ia juga gagal menuntaskan balapan MotoGP Italia 2013. Ia terjatuh di lap pertama setelah terlibat kontak dengan Alvaro Bautista.

Di musim 2016, lagi-lagi Sirkuit Mugello tak memberikan keberuntungan bagi Rossi. Ia kembali gagal menyentuh garis finis setelah motornya mengalami masalah pada mesin.

Ternyata Pria yang Suka Payudara Kecil Kebanyakan Orang Kaya


LegendaQQ.com, Jakarta Ukuran payudara sering dianggap wanita sebagai tolak ukur perhatian laki-laki pada dirinya. Bahkan banyak orang yang menyatakan, payudara yang lebih besar menjadi impian bagi para lelaki. Namun tidak sepenuhnya teori itu benar. Inilah hasil riset dari dokter di Inggris yang dirilis oleh mtv.com

Ternyata fakta mengenai pria dan ukuran payudara ini dikemukakan oleh Dr. Viren Swami dan Dr. Martin Tovee. Kedua dokter ini melakukan penelitian tentang hubungan pria, payudara dan kekayaan yang berdampak pada jenis payudara apa yang disukai. Mereka menganggap payudara sebagai faktor sumber daya untuk manusia agar tetap bertahan hidup.

Hasil dari penelitian ini ternyata cukup mengejutkan. Mereka menyatakan bahwa pria yang kaya dan makmur, sama dengan pria yang baru selesai makan, lebih menyukai wanita yang memiliki ukuran payudara yang lebih kecil.

Hasil lainnya adalah pria yang memiliki kesulitan keuangan, atau yang sedang lapar, mereka akan lebih tertarik kepada wanita dengan ukuran payudara yang lebih besar. Hal ini disebabkan karena para pria memiliki sinyal yang jujur untuk mencari akses sumber daya, agar tetap hidup.

Tentunya ukuran payudara yang ideal di mata pria tidak memiliki ukuran yang pasti, bahkan bisa saja berganti sesuai dengan keinginan mereka. Untuk itu wanita tidak perlu khawatir dengan ukuran payudara kecil, karena bisa saja ada satu pria kaya yang sedang mengejar Anda.

Monday, March 27, 2017

Ilmuwan Tumbuhkan 'Jantung Manusia' di Selembar Daun Bayam


Ilmuwan tumbuhkan 'jantung manusia' di selembar daun bayam ( Worchester Polytechnic Institute)
LegendaQQ.com,Massachusetts - Anda kenal serial animasi Popeye si Pelaut? Dengan melahap sekaleng bayam, instan saja, massa otot kelasi jagoan itu bertambah.

Kini keajaiban bayam seperti di serial Popeye tak lagi fiktif belaka.

Sekelompok peneliti dan ilmuwan mampu menemukan cara mereplikasi miniatur otot-otot organ jantung yang berdetak dengan menggunakan tulang-tulang daun bayam.

Ya, jantung, bukan otot.

Penemuan mereka memberikan solusi potensial terhadap tantangan terbesar rekayasa biomedik; bagaimana cara memperbaiki dan meregenerasi organ dan jaringan tubuh yang rusak.

Jika terbukti 100 persen persen berhasil, para ilmuwan dapat menggunakan metode tersebut untuk menumbuhkan lapisan-lapisan otot jantung yang sehat sebagai opsi penyembuhan pasien serangan jantung.

Pernyataan ini dikemukakan oleh para tim peneliti dalam studi pembuktian konsep yang dipublikasikan pada jurnal ilmiah Biomaterials.

Teknik rekayasa biomedik yang ada, seperti 3-D printing (cetak tiga dimensi) tidak mampu memfabrikasi percabangan jaringan otot-otot jantung hingga skala kapilari.

Struktur kapilari yang kecil tersebut merupakan kunci untuk mendistribusikan oksigen, nutrisi, dan jaringan molekul penting yang dibutuhkan untuk proses tumbuh-kembang, kata Joshua Gershlak--penulis dan sarjana Worchester Polytechnic Institute di Massachusetts, Amerika Serikat--seperti dilansir Asia One (27/3/17).

"Faktor yang menjadi limitasi untuk rekayasa biomedik jaringan organ, adalah minimnya upaya membangun jaringan vaskuler", kata Gerlak.

"Tanpa jaringan vaskuler, banyak jaringan organ yang akan mati".

Pada serangkaian eksperimen, tim peneliti tersebut mengambil sebuah daun bayam dan mengalirkan kimia deterjen melalui jaringan tulang daun bayam. Tindakan ini dilakukan untuk membersihkan sel-sel yang ada di dalam jaringan tulang daun bayam tersebut.

"Hasilnya adalah rongga kosong tulang daun bayam yang dapat digunakan untuk menyimpan himpunan sel di dalamnya", ujar Glenn gaudette, profesor rekayasa biomedik di Worchester Polytechnic Institute dan koresponden jurnal ilmiah tersebut.

Selanjutnya mereka mengalirkan cairan dan benih-benih mikro yang seukuran dengan ukuran sel darah manusia ke dalam jaringan tulang daun bayam.

Lalu para ilmuwan tersebut menambahkan sel-sel tubuh manusia ke dalam jaringan tulang bayam yang sudah terisi tersebut.

Hasilnya? Dalam jaringan tulang bayam tersebut berkembang sebuah jaringan otot jantung yang menyerupai jantung manusia sehat yang berdetak, lengkap dengan nadi dan arteri.

Selain daun bayam, kandidat tumbuhan lain yang dapat digunakan adalah daun peterseli, daun artemis, dan akar kacang-kacangan.

Para ilmuwan berargumen bahwa daun bayam dianggap lebih tempat karena jaringan tulang daunnya yang kompleks dan menyerupai jaringan otot jantung.

Studi lain juga menyebutkan jaringan tulang kayu pohon dapat digunakan untuk rekayasa biomedik untuk organ tulang manusia.

Meskipun begitu, inovasi tersebut masih jauh dari tahap percobaan pada manusia.

"Banyak yang harus kami lakukan, namun sejauh ini hasilnya cukup menjanjikan", ujar Gaudette seperti yang dilansir Mashable, Senin (27/3/17).

"Banyaknya varian tumbuhan yang dipanen oleh para petani selama ribuan tahun dapat menjadi potensi pemecahan masalah pada isu keterbatasan pengembangan ranah rekayasa biomedik", kata Gaudette.

Ahok Bangun Rusunawa untuk Warga DKI, Berapa Bayar Sewanya?

Image result for rusun marunda ahokLegendaQQ.com, Jakarta - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat menawarkan solusi bagi masyarakat Jakarta yang membutuhkan tempat tinggal. Pasangan ini membagi 4 segmen pemecahan masalah hunian bagi warga ibu kota.

Salah satu yang menjadi fokus program pasangan nomor urut 1 adalah warga DKI yang direlokasi dan mereka yang penghasilannya sangat minim sekitar Rp 3 juta/bulan.

"Kalau untuk orang dengan gaji Rp 3 juta, kita bangun 1 rusun, bisa 36 meter persegi," kata Basuki alias Ahok di Balai Kota beberapa waktu lalu.

Ahok telah menghitung bahwa untuk membangun 1 unit rumah susun itu bisa seharga Rp 200 juta-250 juta. Namun Ahok tak akan menjualnya melainkan menyewakannya alias dengan skema Rusunawa (Rumah Susun Sederhana Sewa)

Meski berjudul sewa, sambung Ahok, sebenarnya masyarakat yang menghuni rusun hanya akan dibebankan biaya sebesar Rp 5 ribu- Rp 15 ribu/hari saja. Biaya itu dibayarkan untuk biaya pemeliharaan dan kebersihan.

"Hanya bayar Rp 5 ribu - Rp 15 ribu," tegas dia.

Selain itu, dengan mempertimbangkan daya beli masyarakat berpenghasilan rendah yang berkisar Rp 3 juta ke bawah, penghuni rusun akan diberikan fasilitas penunjang dari mulai transportasi Trans Jakarta gratis hingga layanan kesehatan.

"Kami mau buat satu model yang kami subsidi habis, (subsidi diberikan) 80% lebih. Di situ anaknya (anak penghuni rusun) dapat KJP (Kartu Jakarta Pintar), naik bus gratis, ada dokter macam-macam," tutur Ahok.

Dengan cara ini, gaji atau upah penghuni rusun bisa dihemat sangat besar, sehingga nantinya mereka bisa membeli rumah yang lebih layak dengan kemampuannya sendiri. (dna/hns)

Sunday, March 26, 2017

Mobil Kepresidenan Indonesia dari Masa ke Masa


LegendaQQ.com, Jakarta Insiden mogoknya mobil Presiden Joko Widodo alias Jokowi di daerah Kalimantan Barat sempat menjadi perhatian masyarakat. Mobil sekelas orang nomor satu di Indonesia ternyata bisa sama seperti mobil pada umumnya, mengalami mogok. Mobil kepresidenan merupakan salah satu fasilitas dinas untuk menunjang kegiatan presiden.

Mobil kepresidenan yang digunakan Jokowi merupakan warisan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Selain mobil Presiden Jokowi, mobil kepresidenan lain juga pernah digunakan turun-temurun oleh beberapa era presiden di Indonesia.

Setiap presiden di Indonesia memiliki spesifikasi tersendiri pada masing-masing mobil kepresidenannya. Simak informasi singkat mengenai mobil presiden di Indonesia pada Infografis di bawah ini:

Geram Sering Gak Sopan! ini Tamparan Keras Luhut untuk Fadli Zon yang Nyuruh Presiden Naik Mobil Esemka


Sindiran Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon agar Presiden RI Joko Widodo untuk memakai mobil Esemka untuk menggantikan kendaraan dinasnya yang kerap mogok, akhirnya berbalas.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan mengatakan, seluruh sekretariat kepresidenan di dunia—termasuk Indonesia—memiliki standar khusus untuk mobil yanhg bakal dipakai kepala negara.


"Mobil Presiden harus bisa mengamankan sampai titik tertentu dari seorang kepala negara. Makanya sampai dibuatkan undang-undang untuk mengatur hal itu, karena ada standar operasionalnya. Kalau tidak dipenuhi, Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) yang akan kena hukum," kata Luhut di kantornya Pusat, Jakarta

Pemuda Muhammadiyah Minta Kasus e-KTP Diusut Tuntas
Berdasarkan persyaratan itu, Luhut menilai mobil Esemka belum bisa menjadi kendaraan dinas presiden.

"Kalau itu Esemka, kamu saja yang naik, jangan suruh presiden yang naik, ha-ha-ha.... Nanti tahu-tahu presidennya repot lagi gara-gara Esemka. Remnya blong," ujarnya, berseloroh.
Untuk diketahui, mobil yang dipakai Jokowi ketika mengunjungi Kalimantan Barat mendadak mogok di perjalanan, pekan lalu.

Ketika itu, Jokowi menempuh perjalanan darat menuju Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Nanga Badau dan PLBN Aruk. Jokowi selalu menggunakan mobil Mercedes Benz S 600 hitam dalam menempuh perjalanan ke perbatasan. Alhasil, Jokowi sempat menumpangi mobil dinas Gubernur Kalimantan Barat Cornelis.

Sementara mobil Esemka adalah produk hasil rakitan siswa-siswa SMK di Solo, yang bekerjasama dengan institusi serta industri dalam negeri dan beberapa perusahaan lokal dan nasional. Esemka sempat digunakan Jokowi ketika masih menjadi Wali Kota Surakarta.

Setelah Sebut Ahok Laknatullah, Kini Marissa Haque Sebut Ahok Begini. Pedas dan Sinis!


LegendaQQ.com - Artis yang juga politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Marissa Haque, lewat akun Twitter pribadinya menyinggung calon petahana Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), untuk tidak memaksakan diri menjadi orang nomor satu di ibukota.

Sindiran dari istri musisi Ikang Fawzi itu terkait dengan status Ahok yang menjadi terdakwa kasus dugaan penistaan agama.

"Penista Agama Islam, ya kita semua tahu siapa orangnya bkn? Msh maksa mau jd Gub DKI, sudahlah!: Marissa Haque Ikang," demikian cuitan Marissa, Jumat (24/3/2017).

Pernyataan pendukung pasangan calon nomor urut tiga Anies Baswedan - Sandiaga Uno ini, mendapat komentar sinis dari netizen.

"@HaqueMarissa ini orang sok beragama, sok punya jabatan, sok berpendidikan tp mulutnya penuh kedengkiann..," ujar @RayRally.

Bahkan ada netizen yang mengungkit soal kinerja Marrisa saat masih menjabat anggota DPR dari PDI-P untuk daerah pemilihan Bandung.

"@HaqueMarissa hahahaha... urus jawa barat aja ga sanggup... banjir melulu bandung...Klo sy malu py gelar doktor klo msh py pandangan sempit," tulis @maniksp98.

Namun komentar-komentar sinis itu tak pernah digubris oleh Marissa. Dalam cuitan lainnya Ia justru terus mengajak warga DKI untuk menjatuhkan pilihan pada Anies-Sandi di putaran kedua Pilkada DKI, 19 Februari mendatang.

"Ngopi yuuuuk, tambah creamwr tambah gula, biar manis coblos No.3 Anies Sandi ya Tweeps: Marissa Haque Ikang Fawzi," ujarnya.

Friday, March 24, 2017

Senyuman dan Jawaban Brilian dari Djarot Sore Ini Menampar Sandiaga Uno yang Super Kaya


Belum berakhir! Polemik adu argumen antara calon wakil gubernur nomor urut 3 Sandiaga Uno dan wakil gubernur petahana Djarot Saiful Hidayat kembali berlanjut. Setelah disindir tidak ngerti tentang orang super kaya tadi pagi, kini Djarot kembali merespon pernyataan Sandiaga. Namun sangat berbeda sekali kualitasnya, Djarot merespon dengan senyuman dan jawaban brilian kepada Sandiaga yang merasa dirinya super kaya itu. (Baca juga tulisan saya sebelumnya: Sindir Balik Djarot dan Bawa-bawa Kekayaan, Sandiaga Uno Najis dan Sombong Sekali)


Bagi yang mungkin pagi hari ini bangun kesiangan sehingga tidak tahu tentang apa yang terjadi, saya akan ulangi sedikit ya. Polemik ini dimulai ketika Sandiaga meminta kepolisian untuk menunda pemeriksaan atas dirinya pada Selasa 20 Maret 2017 kemarin untuk kasus dugaan tindak pidana penggelapan pejualan lahan. Bukannya memberikan contoh yang baik dengan datang memenuhi panggilan polisi, calon wakil gubernur ini malah menggunakan alasan kampanye untuk meminta penundaan pemeriksaan kepada aparat yang berwenang.

Djarot lalu menyindir Sandiaga dengan membandingkan sikapnya dengan sikap Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang tidak pernah mangkir dari persidangan setiap hari Selasa. Tidak terima disindir demikian, Sandiaga pagi hari ini malah dengan sombongnya menyindir Djarot yang tidak paham kasus perseteruan orang super kaya. Mari kita baca ulang komentar-komentar kedua tokoh ini dalam 2 hari ini.


Penjelasan Sandi

“Satu supaya tidak dipolitisasi. Kedua, ini kasus dua orang berseteru. Enggak ada hubungan dengan warga Jakarta,” kata Sandiaga di Kramat, Jakarta Pusat, Selasa (20/3/2017).

“Setelah tanggal 19 April saya akan penuhi panggilan tersebut. Tapi apa pun keputusannya, saya akan patut dan taat dengan hukum,” kata Sandiaga.

Komentar Djarot

“Pak Ahok itu lho setiap Selasa masih disidang, enggak pernah mangkir, taat pada hukum ya enggak,” ujar Djarot di Kebon Jeruk, Selasa (21/3/2017).

“Ya (kegiatan) semuanya juga padat,” ujar Djarot.

“Pak Ahok karena tekanan massa seperti itu tetap diproses ya, setiap Selasa dia sebagai pesakitan atau terdakwa,” ujar Djarot.

Sindiran Balik Sandiaga
“Ini perseteruan dua orang super kaya. Mungkin Pak Djarot enggak ngerti kasusnya, kasihan juga komentar sesuatu hal yang dia tidak mengerti,” kata Sandiaga di Recapital Building, Melawai, Jakarta Selatan, Selasa (21/3/2017).

“Sebagai warga negara, saya komit dan patuh terhadap hukum. Kami hormati proses hukumnya dan tunggu jawaban dari kepolsian boleh gak tunggu (tunda) kasus ini,” ujar Sandiaga.

Respon Terbaru Djarot yang Brilian

“Jelas saya enggak mengerti, kan bukan kami yang berseteru. Maka, supaya semua orang mengerti perseteruan dua orang super kaya itu, ya datang dong (saat dipanggil polisi),” kata Djarot di Sunter Agung, Jakarta Utara, Rabu (22/3/2017).

“Berarti memang ada masalah kalau seperti itu,” ujar Djarot.

“Saya angkat topi Pak Sandiaga sukses, punya integritas, sehingga kini menjadi pengusaha yang super kaya,” kata Djarot terkait pernyataan Sandiaga bahwa kasus itu menyangkut orang super kaya.



Respon Djarot Sangat Brilian!


Luar biasa Pak Djarot! Saya padamu Pakkkkkkk! Suka banget deh saya dengan jawaban Pak Djarot sore hari ini. Respon beliau atas sindiran sombong dari Sandiaga Uno ternyata sangat adem dan mendidik. Tidak menggunakan embel-embel merasa dirugikan dan Pak Djarot tidak juga bermain menjadi korban (playing victim).

Pak Djarot tidak menjawab dengan wajah menyeramkan seperti ketika biasanya wajah Anies Baswedan dikritik ketika debat pasangan calon beberapa bulan yang lalu. Djarot memulai jawabannya dengan senyuman seperti diceritakan oleh wartawan kompas.com dalam tulisannya, yang bagi saya mencerminkan kejernihan hatinya yang tidak memendam kebencian atau permusuhan.

Dengan elegan juga Djarot menyatakan bahwa membuat orang mengerti tuh dengan cara hadir ke pemeriksaan polisi, jelaskan dong ke polisi saat diperiksa. Lalu setelah itu kan polisi mungkin juga akan lalu memberikan sedikit penjelasan kepada masyarakat ketika ditanyai oleh wartawan. Pada akhirnya, masyarakat dapat sedikit tahu tentang apa argumen dan pembelaan terlapor Sandiaga Uno ini.

Tidak mau datang ketika dipanggil polisi, tapi teriak-teriak takut dipolitisasi. Lalu, ketika dipertanyakan oleh orang malah menyindir orang tidak ngerti urusan orang kaya. Kalau tidak Anda jelaskan duduk permasalahannya ke polisi atau adakan konferensi pers sekalian, bagaimana orang lain yang tidak ada sangkut pautnya mau mengerti? Menyindir orang tidak mengerti tapi diri sendiri tidak mau menjelaskan. Logikanya dimana coba?

Djarot Juga Cerdas dalam Perkataannya Sore Ini

Pak Djarot memang tidak menyerang balik, tapi beliau cukup cerdas dengan malah memuji Pak Sandiaga yang merupakan pengusaha sukses yang super kaya, namun ditambahkan kata “berintegritas”. Respon yang menurut saya sangat santun dan mendidik sekali dari seorang Djarot Saiful Hidayat.

Kalau memang Sandiaga merasa berintegritas, mungkinkah Anda melakukan penggelapan penjualan lahan? Kalau tidak mungkin dan tidak merasa telah melakukannya, datang dong hadapi pemeriksaan polisi! Kalau tidak berani datang dengan berbagai alasan, apalagi alasan tidak masuk akal karena ingin kampanye meskipun faktanya sudah mengunjungi 267 kelurahan sejak November 2016 lalu, apakah orang ini benar adalah pengusaha sukses super kaya yang berintegritas?

Selain mendidik masyarakat tentang cara berpikir yang logis dan cara berkomentar yang baik, Djarot pun lalu sekaligus menyatakan keraguannya atas sikap Sandiaga Uno yang mengaku tidak bersalah tapi meminta ditunda pemeriksaannya, yang memang aneh dan tidak masuk akal.

Saya pun juga merasakan hal yang sama. Kalau tidak salah harusnya buktikan dong! Bukannya mencari-cari pembenaran untuk menunda, apalagi playing victim dengan menyatakan bisa dipolitisasi. Kalau sikap Sandiaga seperti ini, lalu orang kan jadi bertanya-tanya sebenarnya ada apa? Berarti memang ada bau amisnya di kasus ini ya? Kalau tidak ada, kenapa takut? Ahok saja tidak takut menghadapi cobaan kepada dirinya.

Logika saja ya, kalau memang tidak ada bau amis, kenapa takut membuka diri? Kalau tidak ada bau bangkai, kenapa harus menutup pintu (pemeriksaan)? Apalagi Anda kan politisi Pak Sandiaga, dan bahkan politisi yang ingin dipilih orang rakyat. Harusnya Anda buktikan kepada rakyat dong bahwa Anda tidak bersalah dan layak untuk dipilih. Ya nggak sih?

Penutup

Ingin menjadi pemimpin tuh harus mendidik masyarakat dong. Jangan koar-koar takut dipolitisasi, seperti ****** cengeng yang mencari-cari alasan ketika dirinya takut untuk menyeberang sungai saja. Heran banget deh sama Sandiaga Uno ini. Kalau memang tidak merasa telah melakukan penggelapan penjualan lahan, hadapi dong dengan jantan seperti Pak Ahok!

Suka sekali saya dengan perkataan Pak Djarot ini! Tidak sombong dan tidak norak seperti perkataan Sandiaga pada pagi hari ini. Berbeda sekali ya memang kualitas kedua calon yang berkompetisi di Pilkada DKI Jakarta 2017 ini.

Rakyat Jakarta yang memilih nomor 3 karena ganteng, masih menganggap Sandiaga Uno ganteng? Aduh! Pak Djarot lebih ganteng kepribadian dan kedewasaannya dari Sandiaga!

Rakyat Jakarta yang memilih nomor 3 mata biologis dan mata hatinya ditaruh kemana ya? Masih sehat kan?

Dari sebatang pohon yang ingin berdiri kokoh dan tegar di tengah badai dan topan…

Ngaku Habis Perawatan Wajah di Korea, TKW Ini Larang Pria Gembel Dekati Dia

Berita LegendaQQ.com - Seorang wanita di lewat akun Facebooknya sontak jadi pembicaraan netizen. Akun media sosial memang bebas digunakan oleh pemiliknya.
Pemiliknya pun berhak mengunggah berbagai hal. Biasanya, berupa tulisan, foto, hingga video.
Tapi, yang menjadi masalah jika status tersebut menjadi perhatian orang. Salah-salah, postingannya itu jadi bahan bully orang-orang.


Mungkin hal itulah yang dialami oleh perempuan ini. Ia mengunggah sesuatu di akun Facebook Kayla Natasya.
Perempuan tersebut membagikan statusnya itu di grup yang ada di Facebook.

Dan tak lama kemudian postingannya itu menuai perhatian banyak netizen.
Begini kira-kira isinya.

“Setelah gue balik dari Korea perawatan salon muka sama rambut gue jadi kinclong di grup terutama Bangladesh banyak yang suka sama saya tapi dengan tegas saya menolak karena gembel2 kaya kalian buat makan aja cukup untung2an jadi jangan pernah ngarep bisaa dapetin gue sang Quinn dan buat para cewe2 jangan sirik karena kalian hanya sampah buat gue Ttd princess imut binti manis

Ia juga menampilkan sosok wajahnya. Wajahnya itu sedang tersenyum ke arah kamera.

Terlihat di sana ia memakai kaus hitam dengan kalung bertali hitam serta handsfree. Belum diketahui apakah itu benar postingan wanita tersebut, atau hanya iseng.
Hingga saat ini, postingan tersebut sudah dikomentari ratusan orang. Umumnya para netizen mencibir pengakuan wanita tersebut.

Bagaimana menurut Anda?

Benarkah dengan apa yang dikatakannya?.

Thursday, March 23, 2017

Program Emas Ahok untuk Kesehatan Warga Jakarta

Image result for ahok djarot kampanyeLegendaQQ.com, Jakarta - Calon Gubernur Petahana DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok akan meluncurkan Program Emas. Program tersebut menurut Ahok mirip dengan program Millenium Development Goals (MDGs) atau Indonesia Emas.

"Kita mau luncurkan Program Emas. Itu sebenarnya seperti Millenium Development Goals, punya target," kata Ahok di kawasan Menteng, Kamis (23/3/2017).

Program emas tersebut fokus mengurusi kesehatan warga Jakarta sejak dari janin hingga lansia. Saat ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI sedang merekrut dokter agar ke depan tiap satu dokter maksimal mengurus 5.000 orang warga di wilayah padat penduduk.

"Kita ingin orang Jakarta dari hamil sampai lansia diurusin. Makanya satu dokter, lima ribu orang urusin, khusus daerah padat ya. Kita rekrut banyak dokter," ujar Ahok.

Saat ini, program untuk menjamin kesehatan warga Jakarta masih dalam tahap uji coba. Salah satu program yang mendukung adalah 'Ketuk Pintu Layani Dengan Hati.'

"Nah ini kan uji coba. Selama tahun lalu, terutama tahun inilah, kita akan evaluasi. Nah, saya juga lihat kesulitan di lapangan itu apa. Misal kita mulai temukan, dia mau survei dulu apa cari orang sakit dulu? Sakit sudah enggak bayar, tapi datang ke rumah sakit kan masih bayar. Ke depan ini pencegahan, preventif, promotif," jelas Ahok.

Begini Alasan Djarot Baru Munculkan KJL Sekarang


Image result for ahok djarot kampanyeDjarot Saiful Hidayat,LegendaQQ.com, Jakarta Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menanggapi pernyataan Anies Baswedan, terkait Kartu Jakarta Lansia (KJL) yang akan diluncurkannya dalam waktu dekat. Menurut dia, KJL merupakan programnya sejak lama.

"Terserah kami dong, ini program sudah kita bicarakan lama. Waktunya kita munculkan sekarang, kenapa? Karena kita fokus untuk menaikkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM)," ujar Djarot di Jakarta Utara, Rabu 22 Maret 2017.

Pasangan dari Calon Gubernur Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok ini mengatakan, ukuran IPM adalah usia harapan hidup yang tinggi. Apabila seseorang usia harapan hidupnya tinggi, itu artinya dia sehat.

"Kalau orang usia harapan hidupnya tinggi, artinya dia sehat, enggak gampang meninggal dunia, artinya dia sehat," kata Djarot.

Mantan Wali Kota Blitar ini menjelaskan, alasan KJL baru dimunculkan pada Pilkada DKI 2017 putaran kedua karena waktunya memang pas saat penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta.

"Kenapa kok sekarang? Ini kan sekarang dalam penyusunan APBD 2017, jangan berpikir negatif dulu, ini APBD 2017," kata dia.

"Sekarang Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan), ini (KJL) bisa kita programkan sejak sekarang. Kalau memang ini bagus, kita uji coba dulu," dia menegaskan.

Apabila dalam uji coba bagus, menurut Djarot, maka selanjutnya KJL bisa menggunakan dana APBD-Perubahan (APBD-P).

"Jadi jangan pikir negatif dulu. Pertanyaannya baik enggak program ini? Cocok enggak program ini? Sesuai enggak dengan visi misi Basuki - Djarot? Sesuai dong," kata dia.

"Coba lihat visi misinya (Ahok - Djarot), kan kita membangun berpusat kepada manusia, pembangunan Jakarta berpusat pada manusia. Apakah manusia saja? Tidak, tapi juga dengan lingkungannya. Itu terjemahannya," Djarot menandaskan.

Cagub nomer urut tiga Anies Baswedan sebelumnya angkat bicara soal program KJL Ahok - Djarot, yang baru dibicarakan pada kampanye Pilkada DKI 2017 putaran kedua.

Menurut Anies, warga DKI perlu melihat secara keseluruhan semasa pemerintahan Ahok - Djarot selama ini. Sehingga, tidak melihat satu per satu program yang disampaikan saat masa kampanye saja.

"Ini agak unik ya, kalau sudah kampanye ternyata hal-hal sebenarnya baik untuk warga. Karena itu saya mengingatkan pada semua, lihatlah ketika memerintah pada saat itu apa langkah-langkah yang dilakukan itu lihat sebagai rujukan. Sekarang karena mau pemilihan maka ada penyesuaian, saya kira warga juga bisa menilai," kata Anies.

Laporan Dugaan Pelanggaran Kampanye Istri Ahok di Jakarta Timur


LegendaQQ.com, Jakarta - Istri calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, Veronica Tan diduga melakukan pelanggaran kampanye di wilayah RW 04, Kelurahan Cipinang Melayu, Jakarta Timur.

Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Jakarta Timur Sahroji mengatakan, memang ada laporan dari masyarakat jika Veronica melakukan pelanggaran kampanye di wilayahnya.

"Yang saya dapatkan laporan awal, ada telepon dari pengurus Nasdem tingkat ranting kepada kader posyandu Cipinang Melayu, akan memberikan sumbangan untuk balita dan anak-anak PAUD yang berupa paket bubur instan dan biskuit, informasinya dua minggu sebelum hari H tanggal 16 Maret," kata Sahroji kepada Liputan6.com di Jakarta, Rabu (22/3/2017).

Kemudian, saat Panwaslu Jakarta Timur mencoba mengecek hal itu, pada 16 Maret 2017, RW 04 Kelurahan Cipinang Melayu memang sudah terjadwal kegitan posyandu. Namun dari data yang didapat Panwaslu Jaktim, informasinya belum ada rencana kedatangan istri Ahok, Veronica Tan ke lokasi.

"Kemudian 16 Maret, pengurus ranting Nasdem jam 09.00 WIB datang ke lokasi dalam kegiatan posyandu. Kemudian bertemu pengurus Nasdem lainnya yakni Bendahara Nasdem Jakarta Timur dan pengurus gerakan wanita Nasdem, tapi sebetulnya dua hari sebelum hari H ada informasi Bu Veronica mau datang," jalas dia.

"Ternyata pas jam 10.00 WIB Bu Veronica datang ke situ, kemudian dia memberikan sambutan. Dia di situ sampai sekitar 30 menit, pukul 11.30 WIB Bu Veronica pergi meninggalkan lokasi," sambung Saroji.

Hasil dari Panwaslu Jaktim dari laporan dan informasi yang diterima, ia menambahkan, Veronica Tan memberikan sambutan terkait program pemerintah DKI terkait kesehatan ibu dan anak.

"Informasi dari yang sudah kita periksa dari adanya informasi pemberian sumbangan itu sosialisasi program pemerintah, kami tanya apa tuh? Satu informasi kesehatan anak-anak, seperti makan makanan sehat dan diperiksa ke Posyandu rutin. Kedua ibu-ibu ikut KB karena pemerintah memfasilitasi. Ketiga akan dibangun RPTRA itu yang disampaikan Bu Veronica," papar Sahroji.

Sahroji mengungkapkan, kedatangan Veronica dikeluhkan oleh beberapa warga yang dianggap sebagai kampanye pilkada, bukan menyosialisasikan program pemerintah DKI. "Ibu vero datang ke situ ternyata menggunakan baju identik mereka beberapa pendukung pakai baju identik (kotak-kotak), dan beberapa warga keberatan karena mereka datang menurut warga itu bentuk kampanye," ungkap dia.

Panwaslu akan mengumumkan hal tersebut sebagai bentuk pelanggaran kampanye atau tidak, Jumat 24 Maret 2017. Saat ini, pihaknya sudah memanggil beberapa saksi untuk dimintai keterangan.

"Terkait posyandu (yang didatangi Veronica Tan), kita meminta keterangan RW karena itu milik publik. Ada sudah beberapa saksi kita panggil, seperti pengurus Posyandu dan pengurus ranting Nasdem. Nanti keputusannya hari Jumat. Seharusnya kita juga mendengarkan kesaksian dari Pak Lurah, tapi beliau hari ini tidak hadiri pemanggilan kita, itu penting," jelas Sahroji.

Wednesday, March 22, 2017

Kisah Kejujuran Ahok yang Membuatnya Dibenci Anggota DPR

Image result for ahok
Gubernur DKI Jakarta nonaktif, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memiliki cerita tentang sikapnya yang dibenci oleh anggota DPR.
LegendaQQ.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta nonaktif, Basuki Tjahaja Purnama atau akrab disapa Ahok, sebelumnya pernah menjabat sebagai anggota DPR. Kala itu dirinya terpilih menjadi anggota DPRD Kabupaten Belitung Timur untuk periode 2004-2009, setelah dirinya terjun ke dunia politik dan bergabung di bawah bendera Partai Perhimpunan Indonesia Baru (Partai PIB).

Ahok mengakui, saat itu dirinya memang tidak disukai oleh banyak anggota DPR lainnya di komisi II ketika membahas persoalan bagi-bagi uang.

"Saya tidak tahu ada permainan apa tidak (e-KTP), yang pasti di DPR itu tidak suka sama saya kalau soal bagi-bagi uang," kata Ahok.

Ahok berujar, rasa tidak suka anggota dewan saat ia masih menjadi anggota DPR nampak terlihat ketika ada perjalanan dinas, baik ke luar kota maupun ke luar negeri.

"Seperti, beberapa kali kasus terjadi perjalanan dinas. Sebenarnya hanya tiga hari, tapi pembukuannya selama 4-5 hari. Ya saya coret dong, enggak bisa saya bilang, kalau tiga hari ya tiga hari," tutur Ahok.

Pada saat anggota dewan pergi ke Maroko, kata Ahok, untuk membahas kerjasama antar parlemen, mereka justru meminta untuk pergi bertamasya ke Spanyol. Hal itu sangat tidak disukai oleh Ahok, keadaan seperti itu membuat Ahok mendapat banyak kecaman, jika uang perjalanannya ke Maroko akan dipotong.

"Jadi kalau Anda tidak mau ikut, maka semua uang perjalanan Anda akan dipotong semua, termasuk perjalanan ke Maroko, jadi uang yang Spanyol saya enggak terima, tapi uang tiket dan pesawat dan hotel yang sudah dibooking, itu tanpa izin saya. Enggak benar itu saya bilang, saya baru ditodong di Dubai, ngamuk saya malam itu, datang ke Dubai transit, ketua rombongan datangi saya, kami sudah beli tiket ke Spanyol termasuk uang hotel,” ungkap Ahok.

Ahok mengaku dirinya hanya menerima uang saku sesuai dengan hak yang seharusnya dia peroleh selama kunjungan kerja. Ia hanya mau menerima uang saku perjalanan sesuai dengan hitungan selama empat hari. Hal itu sesuai dengan perjalanan dinas yang dilakukan olehnya.

“Total per diem yang saya peroleh setelah dipotong ini-itu US$ 685 atau setara Rp 6 juta dengan kurs Rp 9 ribu,” kata Ahok.

Ketika semua Anggota DPR pergi ke Spanyol, Ahok tidak ikut serta, meski ia mengaku dirinya tetap membayar tiket perjalanannya. “Anda harus bayar. Jadi malam itu di Dubai hanya terima USD100, makanya hitungannya sampai Maroko, uang ke sana ga boleh. Misalkan kalau di cek, Ahok jalan-jalan enggak ke spanyol. Pasti ada nama saya. Tapi kan saya coret, saya bayar itu tiket tapi enggak pergi, bisa dicek," papar Ahok.

Menurut Ahok, beberapa peristiwa yang dipaparkannya tersebut, selama ini luput dari pantauan media. Namun, Ahok mengabadikan beberapa peristiwa itu di Ahok.org“Lihat saja di situs pribadi saya di mana saya beberkan modus kunjungan kerja ke Maroko tapi pelesir ke Spanyol,” ucap Ahok.

Ahok mengatakan dirinya sudah memahami betul cerita pelesiran di kala kunjungan kerja seperti itu. Lewat situs Ahok.org, dia membeberkan muslihat anggota DPR dengan judul “Bagaimana Modus Anggota DPR Tilap Uang Kunker ke Maroko, Rekreasi ke Spanyol”.

Tuesday, March 21, 2017

Bodi Motor Bergetar dan Bunyi, Ini Penyebabnya


Prediksi kejayaan sepeda motor skutik di masa depan oleh Production, Engineering & Procurement Director AHM, David Budiono.
LegendaQQ.com, Cibinong - Tampilan sepeda motor memang lebih menarik jika menggunakan bodi. Tak heran, pabrikan sepeda motor selalu konsen akan ubahan pada bagian bodi untuk motor model terbaru.

Bodi sepeda motor juga berfungsi sebagai pelindung jeroan, mulai dari rangka, mesin, hingga sistem kelistrikan.

Namun bodi motor kerap mengalami masalah, yaitu bergetar hingga menimbulkan bunyi yang mengganggu.

Menurut Kepala Bengkel AHASS Daya Motor Cibinong, Asep Suherman, getaran atau bunyi yang timbul pada sepeda motor itu karena presisi bodi sudah tidak sama.

Kata Herman bodi motor bergetar tidak selalu karena ada bagian socket clip atau pengunci yang patah.

Ini akibat adanya pemuaian. Dikarenakan bahan bodi ketika terkena pengaruh atau perubahan iklim, pasti mengalami pemuaian. Makanya lama kelamaan mengalami getaran,” ungkap Herman saat berbincang dengan team LegendaQQ.com, di bengkel AHASS Daya Motor Cibinong, Bogor

Pemuaian bodi sepeda motor ini biasanya terjadi karena usia pemakaian si kuda besi di atas dua tahun.

Selain itu, bodi bergetar yang mengganggu telinga ini karena baut kendur, sehingga timbul celah antara bodi dan rangka motor.

Herman menuturkan, bodi bergetar bisa dilakukan perbaikan. Akan tetapi, jika klip atau pengunci patah biasanya dianjurkan ganti.

10 Pose Sexy Kucing Ini Bikin Kamu Mikir Ngeres atau Malah Ketawa? Gayanya Udah kayak Model Profesional Nih!

LegendaQQ.com, Membahas kucing memang nggak ada habis-habisnya. Iya nggak sih? Bulunya yang lembut, kakinya yang imut ditambah tingkahlakunya yang ngegemesin rasanya nggak pengen jauh-jauh dari hewan berkumis ini. Asal lo tau yah gengs, kucing itu udah 6.000 SM berbaur sama manusia. Itu diketahui dari ditemukannya kerangka kucing di Pulau Siprus.

Musuh bebuyutan tikus ini terkadang punya tingkah yang mengemaskan. Kamu tau film animasi Garfield kan gengs? Itu tuh si kucing pemalas tapi aneh-aneh aja tingkahnya. Yah, kalau kamu nemuin kucing berbulu orange ini di dunia nyata mungkin kayak 11 foto berikut. Bikin ngakak deh. Kalo lo pecinta kucing bisa-bisa ngikutin gayanya nih. LOL.

Nari Ala Ice Skating



Meski nggak pake sepatu skating, gaya kucing ini masih super kece, yah gengs.

Cat Mermaid

Apa jadinya kalo kucing punya mimpi jadi putri duyung? Liat aja itu gambar, moga cukup membantu.

Pose Nunging

Sama-sama unging sih, tapi lucuan mana hayo?


Model Sexy

Pose kucing ini udah kayak model proofesional, yah gengs. Kayaknya malah seksian si kucig, yah. LOL.

Cheerleader Ala-ala

Pose tangannya sih sama, tapi liat tuh mulutnya lebih ekspresionis yang kucing, yah.

Gaya Angkat Kaki

Etahlah Ini Pose Apa, kamu simpulin sendiri, yah gengs. LOL.

Pose Sexy

Waduh! kayak kembar identik, yah. Cuma ekornya aja yang ngebedaain. Gengs jangan salah fokus, yah. Hahaha.


Gambar ceweknya sih ngebutuhin ayunan yang buat berpose kece kayak gitu. Pinteran juga kucingnya, yang bisa pose yang sama tanpa alat bantu. Duh, bikin gagal paham aja, nih.

Noleh Apaan Sih?

Kucingnya sih nggak pakai rok, tapi ekorya udah cukup indah buat dilihat, yah. Eh, lihat tuh mimik mukanya. Mirip, yah?

Toples Nih!

Kalo kucingnya sih udah toples dari sononya, yah. Eh, kamu fokus sama foto yang mana nih?

Film Fun

Ini pose yang nggak mudah, loh gengs. Tapi nih kucing bisa loh niruin. Kalo lo berani nyoba pose kayak gini, nggak? Eh ati-ati keseleo, yah. LOL.

Gaya-gaya kucing ini super lucu, yah gengs. Udah kayak model profesional aja, yah. Beberapa pose bahkan lebih epik dibanding gambar ceweknya.

Monday, March 20, 2017

Pantesan Dagangannya Laris, Liat Aja Nih Penampilan Duo Penjual Pisang Goreng Seksi yang Lagi Heboh di Dunia Maya Ini

LegendaQQ.com, Sehabis sebelumnya netizen dihebohin sama tukang cukur asal Thailand yang cantik dan seksi, sekarang ada lagi nih cewek Thailand yang bikin para kaum adam semangat menjalani hari. Dan nggak cuma satu, tapi dua cewek sekaligus sob!


Kenalin nih, mereka bernama Inglish Nasamdeng dan Fang Kie Kie. Duo cewek asal Thailand ini bekerja sebagai penjual pisang goreng di sebuah pasar tradisional. Jadi kamu bisa ngelihat langsung kalo mereka berdua memasak dan menjajakan sendiri pisang gorengnya.


Nggak cuma terkenal sama paras cantiknya, mereka pun juga terkenal selalu memakai pakaian seksi waktu berjualan pisang goreng. Dan bisa dipastiin dong ya, gara-gara hal inilah yang ngebikin jualan mereka langsung deh laris manis dibeli banyak orang.


Sehabis foto-foto mereka marak beredar di dunia maya, netizen banyak yang mengomentari duo cewek Thailand itu. Ada yang mengecam pakaian mereka yang dianggep kurang pantas, dan ada juga yang nyampaiin keinginannya buat beli pisang goreng yang mereka jual, tapi lewat cara ketemu langsung sama mereka pastinya. Nah kalo kamu sendiri, tertarik juga buat beli pisang gorengnya nggak nih?

Tukang Cukur Cantik dan Seksi, Bikin Pelanggan Tak Berkedip


Sifatnya yang telaten dan parasnya yang cantik menjadi paduan komplet para pelanggan untuk datang ke tempatnya.


LegendaQQ.com, Jakarta - Sebuah tempat pangkas rambut di Kazakhstan menjadi pembicaraan banyak orang. Barber shop tersebut menghadirkan karyawan wanita yang nyaris telanjang. Sayangnya, mereka ternyata penari telanjang yang berpose untuk iklan tempat pangkas tersebut.

Di Thailand, juga terdapat kisah yang mirip dengan tempat pangkas rambut di Kazakhstan itu. Bedanya, di Thailand, tukang cukurnya benar-benar seorang wanita yang jago memangkas rambut para pria.

                   Related image

Namanya Nitchamon Jirapatchanon. Wanita ini mulai dikenal netizen saat fotonya mengenakan tanktop warna hitam dan tampak serius mencukur rambut seorang bocah, diunggah oleh akun @openwrap. Tidak butuh waktu lama, kecantikan wanita itu langsung memikat netizen di dunia maya.

Salon tempat Nithchamon bekerja berada di distrik Klang, Rayong, Thailand. Ternyata, sebelum fotonya disebar di internet, salonnya memang sudah biasa ramai dikunjungi pengunjung. Sampai-sampai, ada yang bilang pelanggan yang ingin rambutnya dipangkas oleh wanita ini harus memesan jauh-jauh hari.

Related image

Rata-rata, pelanggan yang datang ke salonnya memang pria dewasa dan anak laki-laki. Namun, Nithchamon tak menolak jika ada wanita yang ingin dipangkas olehnya. Karena hasil potongan rambut wanita itu memang bagus.
Ketenaran Nithchamon membuat banyak orang penasaran terhadap dirinya. Hingga kini, akun Facebooknya telah diikuti lebih dari 240 ribu orang. Hm, tertarik mengenalnya lebih dekat juga?Berikut beberapa foto tentang Si Cantik Tukang Cukur Seksidari Thailand


                                            Image result for nitchamon jirapatchanon       
                                      Related image
                                 Related image Related image

                  Image result for nitchamon jirapatchanon

 Image result for nitchamon jirapatchanon